Jalan Jalan di Singapore dengan MRT

Jadi apa yang kalian fikirkan begitu dengar kata Singapore ? Negara Kecil, Makmur, Skyscraper, Merlion, Shopping, Jalan jalan, Dekat, Tiket murah ? yap, bener banget. Itulah sebabnya Singapore jadi salah satu destinasi wisata luar negeri favorit orang Indonesia. Pertama dekat dengan indonesia, so tiket juga ngga mahal (sejutaan udah pulang pergi kalau ada promo). Kedua tempatnya menarik, siapa yang ngga mau foto dengan background merlion, gedung gedung menjulang atau taman kece di garden by the bay ? atau mau seru seruan di Universal studio ?. Ketiga shopping, banyak sekali tempat perbelanjaan dari yang murah sampai yang mewah di Singapore sesuai dengan kantong teman teman. Keempat Keren, lumayan kan bisa update status Otewe Luar Negeri. hehehe. Yang Kelima ngga ribet, iya, singapore itu kuecil banget dibanding indonesia, seminggu jalan jalan pake MRT juga udah keliling satu negara. Dan banyak lagi poin poin yang bikin kenapa singapore jadi tujuan wisata favorit penduduk ASEAN.
Aku sendiri baru sekali pergi ke Singapore, dan belum tuntas serta puas. huhuhu. Soalnya waktu itu cuma iseng aja waktu mau balik cuti dari malaysia transit dulu ke Singapore. Cuma tiga hari tapi udah lumayan sih bisa muter muter setengah negara. hehehe. Jadi ceritanya, banyak temen temen yang mau pergi ke Singapore juga (ngga banyak banget, cuma lebih dari 3 sih) dan mereka nanyain gimana gimananya tentang singapore. Salah satu yang sering banget ditanyain adalah gimana sih cara naik MRT di singapore ? dari situ kepikiran buat tulisan ini. Siapa tau bermanfaat buat yang lain juga.
MRT (Mass Rapid Transit) adalah kereta cepat yang menjadi alat transportasi umum utama di Singapore selain bus, biayanya pun relatif murah. MRT ini membentang hampir seluruh wilayah singapore, di setiap stasiun pasti ada map jalur kereta, ini penting, kamu harus tau kemana tujuan kamu supaya nggak salah naik kereta. Ada 4 jalur kereta MRT di singapore, setiap jalur mempuanyai rute berbeda. Untuk rute MRT mungkin bisa kamu baca di map berikut.
MRT Map
Kalau kamu sudah sampai di Changi airport, untuk naik MRT kalau kamu tidak sedang berada di Terminal 2 maka kamu bisa naik Skytrain ke terminal 2. Karena Stasiun MRT Changi airport cuma ada di Terminal 2. Begitu sampai di Stasiun MRT, tentukan jenis tiket apa yang ingin kamu beli. Ada Standard Ticket, Kartu Ez-link, dan Singapore tourist pass. Standard ticket adalah tiket standard untuk 6x pakai dan untuk sekali tujuan dan yang pasti satu orang satu tiket. Sedangkan Kartu Ez-link dan Singapore Tourist Pass adalah tiket yang bisa di isi ulang dan bisa dipakai berkali kali selama saldo masih ada, atau mungkin semacam e-money dengan harga tentu lebih mahal dari standard ticket.

Cara Membeli Standard Ticket

1. Cari mesin tiket yang ada di stasiun, Semua stasiun pasti terdapat mesin ini.
General Ticketing Machine
2.  Di layar monitor terdapat menu select option, dan pilih standard ticket.
3. Tentukan Tujuan kamu, di layar muncul map MRT persis seperti pada gambar di atas. Hanya tinggil pilih saja stasiun mana tujuan kamu.
4. Tentukan jumlah tiket yang ingin kamu beli, kemudian akan muncul di layar monitor jumlah harga yang akan kamu bayarkan. Harga ini berbeda sesuai jarak tujuan.
5. Masukkan uang kertas kamu di tempat masuk uang (sebelah atas), dan kemudian tiket dan kembalian berupa uang logam akan keluar dari bagian bawah.
Bentuk dari standard ticket
 6. Tiket yang kamu beli sudah bisa dipakai untuk sekali jalan, tinggal tap saja di gate masuk stasiun, tunggu kereta dan selesai. Dan kalau ingin menggunakan tiket ini lagi, letakkan saja tiket di tempat scan mesin dan akan muncul penentuan rute seperti pada awal pembelian. Dan jenis tiket ini yang biasanya dipakai turis mancanegara.

Cara membeli Kartu Ez-Link
1. Kamu bisa datang ke ticket office di stasiun, atau beli di gerai 7-eleven di Singapore seharga SGD 12. Penggunaannya sama dengan standard tiket.
2. Karena kartu ini bisa dipakai 5 tahun, kamu bisa topup di mesin tiket. Dengan cara letakkan kartu di tempat scan kartu pada mesin, pada monitor layar pilih add value kemudian cash. Kemudian masukkan uang anda pada tempat memasukkan uang, Selesai.

Dan karena untuk Singapore Tourist Pass aku belum pernah mencoba dan kurang tau, So silahkan kamu baca baca artikel travel singapura disini. Demikian sedikit informasi mengenai cara naik serta pembelian tiket MRT, semoga sedikit membantu untuk panduan jalan jalan kamu di Singapore. Terima Kasih sudah membaca...

3 comments

  1. I do trust all of the ideas you've presented to your post. They're very convincing and will certainly work. Still, the posts are very quick for newbies. May just you please prolong them a little from subsequent time? Thank you for the post. gmail login

    ReplyDelete
  2. Way cool! Some very valid points! I appreciate you writing this article and the rest of the site is extremely good. hotmail sign in email

    ReplyDelete
  3. While many taxes and costs are consistent across Canada, some are specific to New Brunswick. mortgage calculator canada Lenders provide borrowers with money that's secured in your property. mortgage payment calculator canada

    ReplyDelete