Short Trip di Negeri Dongeng Segovia, Spanyol

 Hola ! Como estas ?

Intro dulu pake Spanish buat nyesuaiin tulisan kali ini. Anyway, Udah dua tahun aku ngga post apapun di blog yang dibikin karena iseng ini. Sebenarnya banyak yang mau aku share, tapi  mager banget parah. Semoga dimulai dari post kali ini aku bisa jadi lebih rajin nge-blog.

Jadi gimana kehidupan kalian pasca-covid ? belum bisa di sebut pasca juga sih ya, karena sampai sekarang covid masih exist, tapi setidaknya semua sudah mulai berangsur kembali normal. Dan Alhamdulillah, mostly Negara Negara di Dunia sudah memberikan vaksin ke seluruh warga negaranya. Dan dengan dimulainya new normal ini, banyak Negara sudah membuka gerbang dan maskapai penerbangan sudah mulai aktif menjalankan schedule seperti sebelum Covid. Yey ! jadi kita udah mulai bisa travelling lagi nih namun tetap harus ikut protokol.


Disini aku mau share perjalanan aku pertama kalinya di Negeri Matador. Seperti biasa, perjalanan yang aku share hanya short trip, karena sebagai cabin crew waktu kita sangat terbatas. Aku dikasih kesempatan untuk travel ke Madrid dengan Layover 50jam. Jadi aku punya satu hari penuh bisa aku pake buat jalan jalan. Dan, banyak teman teman yang merekomendasikan Segovia.